[NEW RELEASE] SQOE SQ-40 dan SQOE SQ-41 Hadir Dengan Teknologi TransAcoustic!

[NEW RELEASE] SQOE SQ-40 dan SQOE SQ-41 Hadir Dengan Teknologi TransAcoustic!

Bulan ini memang sudah masuk dalam akhir tahun, tapi SQOE tetap terus berinovasi dengan model gitar akustik terbarunya, yaitu SQOE SQ-40 dan SQOE SQ-41 Series. Ini merupakan model baru dari series akustiknya dan tergolong sangat unik karena kedua series tersebut merupakan model TransAcoustic pertama dari SQOE Guitar.

Series SQOE SQ-40 dan SQOE SQ-41 sudah dilengkapi dengan Rosewood Bridge, Synthetic Bone Nut, Richlite fretboard dan Morin A3 TransAcoustic Preamp with built-in speaker. Dengan menggunakan Morin TransAcoustic Preamp tersebut, kalian akan bisa menggunakan 7 model effect (Reverb, Delay, Chorus, dan kombinasi ketiga efek tersebut) tanpa perlu menggunakan Amplifier / External Speaker.

Morin A3 TransAcoustic Preamp juga dilengkapi dengan fitur Bluetooth, jadi sangat berguna sekali bagi kalian yang ingin bermain lagu dengan adanya iringan lagu. 

Perlu diperhatikan bahwa model body antara series SQOE SQ-40 dan SQOE SQ-41 cukup berbeda, dimana model SQ-40 menggunakan model Grand Auditorium 40" body sedangkan model SQ-41 menggunakan model Dreadnought 41" body.

Kelengkapan dari Series SQOE SQ-40 dan SQOE SQ-41 termasuk Guitar, Guitar Bag (softcase), Capo, Strap, Microfiber Cloth, Pick Set, dan Morin Preamp Charging Cable 1/4 TRS to USB 

SQOE SQ-40 dan SQOE SQ-41 Series sudah tersedia di Nafiri Music.
ブログに戻る